Bahan-Bahan Makanan Ini Jangan Ikut di Blender ya Moms..

Blender, berfungsi untuk menghaluskan bahan makanan. Ini menjadikannya sebagai salah satu alat yang berperan penting di dapur. Oleh karena itu, ada hal-hal yang harus diketahui agar blender awet dan tidak cepat rusak.

Salah satunya adalah bahan makanan yang akan kita blender. Berikut ini akan kita bahas satu persatu, bahan makanan apa saja yang tidak boleh diblender.

1. Kacang, kopi, dan biji-bijian
Jenis bahan makanan ini akan merusak mata pisau dan membuat mesin blender bekerja lebih keras dan menjadi panas. Jika panas berlebihan bisa menyebabkan mesin mengalami konsleting dan terbakar.

unsplash

2. Sayuran hijau
Mengandung banyak serat. Saat diblender, akan berubah warna menjadi kecoklatan dan menurunkan kualitasnya.

3. Es batu, bersifat keras sehingga bisa merusak mata pisau dan menggores lapisan kaca atau mika dari gelas blender.

sajiansedap

4. Bahan makanan dalam kondisi panas. Ini akan menyebabkan uap panas mendorong tutup blender dan bahan yang akan ada dalam blender berhamburan. Sebaiknya tunggu sampai bahan makanan tersebut berada pada suhu ruang.

5. Jahe, merupakan bumbu dapur yang berserat. Jika memasukkan bahan ini dikhawatirkan seratnya akan mengganggu kinerja blender.

6. Tulang, juga menjadi salah satu bahan yang tidak boleh masuk dalam blender. Ini bisa menyebabkan mata pisau rusak. Sebelum dimasukkan dalam blender, sebaiknya pastikan ayam, daging, atau ikan sudah bersih dari tulang.

7. Cairan dengan jumlah yang kurang atau berlebihan
Saat menghaluskan makanan dengan blender, kita membutuhkan air atau cairan lain seperti minyak goreng agar prosesnya lebih mudah. Namun, perbandingannya harus tepat. Jika bahan cair lebih sedikit, maka kerja blender akan lebih berat. Sebaliknya, jika berlebihan, maka mata pisau tidak bisa menghaluskan bahan makanan dengan maksimal.

Itulah jenis-jenis bahan makanan yang harus dihindari jika memakai blender. 

Selain itu, kebersihan dan perawatan blender juga harus diperhatikan jika ingin blender awet dan tidak cepat rusak.

# Blender  

Artikel Lain yang Mungkin Anda Suka:
Kontributor: Difa Yuliansyah
0